Dapur Sinsin Sumenep, Sediakan Beragam Menu Buka Puasa dengan Harga Terjangkau

GOSUMENEP.COM – Bagi warga Sumenep yang mencari tempat makan dengan berbagai pilihan menu untuk buka puasa, Dapur Sinsin hadir sebagai salah satu destinasi kuliner yang wajib dikunjungi.

Terletak di jalan Blimbing, No.36, Kota Sumenep, dapur ini menawarkan beragam hidangan lezat yang cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau teman saat waktu berbuka puasa.

Dapur Sinsin dikenal dengan kelezatan menu khas Madura yang menggugah selera. Salah satu hidangan unggulan yang banyak dicari oleh pengunjung adalah nasi goreng rempelo, nasi goreng ori dan soto, yang disajikan dengan bumbu khas dan potongan daging ayam atau sapi yang empuk.

Selain itu, menu lain seperti, nasi goreng cumi, rujak buah, hingga lalapan juga menjadi favorit yang tidak boleh dilewatkan. Semua menu ini disiapkan dengan bahan-bahan segar dan resep turun-temurun, memberikan cita rasa otentik yang sulit ditemukan di tempat lain.

Tidak hanya menawarkan hidangan tradisional, Dapur Sinsin juga menyajikan berbagai pilihan makanan modern, seperti rujak buah iris serut level XL hingga level L.

Tak lupa, beragam minuman segar seperti es teh, es cokelat serut, es jeruk peras, mega mendung, es dancow turut melengkapi santapan buka puasa di sini.

Keunggulan Dapur Sinsin terletak pada pelayanan yang ramah dan suasana yang nyaman. Dengan desain modern mempertahankan nuansa tradisional, pengunjung merasa betah berlama-lama menikmati hidangan sambil berbincang santai.

Di bulan Ramadan, dapur ini menjadi pilihan yang tepat untuk berbuka puasa bersama keluarga atau teman, karena ruang makan yang luas dan fasilitas yang memadai.

Selain itu, Dapur Sinsin juga menyediakan paket buka puasa dengan harga terjangkau, sehingga para pengunjung bisa menikmati berbagai menu lezat tanpa khawatir menguras kantong.

Dengan segala keistimewaannya, Dapur Sinsin Sumenep semakin menjadi pilihan utama bagi mereka yang ingin menikmati hidangan lezat dan suasana yang menyenangkan di bulan Ramadan.

“Kami siap melayani masyarakat dengan penuh kenyamanan,” ujar Owner Dapir Sinsin, Sumenep, Sinta, Sabtu (8/3/2205).

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like