Sumenep

Bupati Fauzi Ajak Anak-anak Mengenal Proklamator Lewat Mewarnai Sketsa Bung Karno

Gosumenep.com – Lomba mewarnai dalam rangka memeriahkan Sumenep Calendar of Event 2024 kembali di gelar di wisata kolam renang Aloska Reborn, Kcematan Kalianget, Sumenep, Minggu (9/6/2024).

Lomba mewarnai kali ini berbeda dengan sebelumnya. Jika sebelumnya menggambar alam hijau, kini sketsa proklamator RI, Soekarno.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo menyampaikan, sengaja dibedakan dengan gambar sebelum-sebelumnya. Selain momen bulan Juni, juga sebagi bentuk ajakan kepada anak-anak untuk mengenal sang proklamator indonesia, yakni Ir. Soekarno atu yang dikenal dengan Bung Karno.

“Kita kenalkan bapak proklamator melalui cara ini,” kata Bupati Fauzi.

Bupati Fauzi menyampaikan kepada peserta lomba mewarnai bahwa Soekarno adalah Presiden pertama republik ini yang telah membuka gerbang kemerdekaan.

Melalui tekad Bung Karno, lanjut Cak Fauzi, indonesia mampu terbebas dari segala bentuk penjajahan.

“Anak-anak, jangan sampai lupa dengan pendiri negara ini. Bung Karno namanya,” ucap Bupati Fauzi kepada peserta.

Bupati Fauzi pun menyampaikan bahwa penting tidak hanya mengenal Bung Karno, tapi bagaimana kemudian memiliki semangat atau berjiwa cinta tanah air seperti Soekarno.

Di sisi lain, tujuan dari kegiatan ini untuk mengembangkan seni dan keterampilan anak-anak.

Dia menyampaikan apresiasinya kepada seluruh elemen utamanya orang tua pessrta yang telah ikut menyukseskan acara ini.

Selama bulan Juni, Pemkab Sumenep menggelar beragam kegiatan. Seperti Doa untuk sang proklamator (Soekarno) 1 Juni 2024, lomba lagu-lagu nasional 3 Juni 2024, Sarasehan pelajar 5 Juni 2024, Pentas musik pelajar 8 Juni 2024, Lomba mewarnai Sketsa bung karno 9 Juni 2024, Parade musik tongtong 10 Juni 2024.

Kemudian Festival desa wisata 18 Juni 2024, Electric vehicle (Ev Day) fest 19 Juni 2024, Festival drumband pelajar 23 Juni 2024, Baca puisi karya Si Bung 28 Juni 2024, Pidato ala Bung Karno 29 Juni 2024, Madura night vaganza 29 Juni dan Liga Kasti Dandim Cup 23 Juni 2024 (*)

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like